items



Kirim

Menuju Transformasi Layanan Primer Posyandu, Dinkes Mimika Gelar Advokasi, Koordinasi dan Bimtek Pokjanal Posyandu.


TIMIKA, wartamimika.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mimika, Papua Tengah, melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Mimika melaksanakan Kegiatan Advokasi, Koordinasi dan Bimtek Kelompok Kerja Operasional Posyandu, Puskesmas, Camat, PKK dan Mitra dalam Transformasi Layanan Primer, Senin (02/12/2024) yang di gelar di Hotel Horison Ultima Timika.

Kegiatan diawali pembukaan yang dilakukan secara resmi oleh Plt. Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) pada Setda Mimika, Drs. Ananias Faot, M.Si., didampingi oleh Kepala Dinas Kesehatan, Reynold Ubra, S.Si., M.Epid selaku Narasumber serta Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Lenni Silas.

Drs. Ananias Faot, M.Si. dalam sambutannya menyampaikan Posyandu Prima merupakan inovasi dalam pelayanan kesehatan di indonesia dengan tujuan meningkatkan kualitas layanan posyandu secara menyeluruh.

“posyandu yang dijangkau oleh pokjanal ini berarti posyandu di tingkat Kabupaten, Distrik, Kelurahan dan Kampung, harus mampu berperan penting mendukung, membina dan mengawasi operasional posyandu di wilayah kerja masing-masing,” ungkapnya.

Hal ini menurutnya pun membutuhkan keterlibatan seluruh pihak lintas sektor dalam koordinasi pemberdayaan masyarakat dan peningkatan kesehatan.

“Hal inilah yang harus kita atasi bersama dengan sinergitas berbagai sektor. Masing-masing dari kita memiliki peran penting dan harus mengambil bagian sesuai tugas pokok dan fungsi kerja,” tuturnya.

Lenni Silas kepala bidang kesehatan masyarakat Dinas Kesehatan Mimika pada kesempatannya menambahkan jika, dengan adanya kegiatan dari Dinas Kesehatan Mimika terkait pelatihan tata kelola posyandu akhirnya menghasilkan beberapa kelurahan dan kampung yang memang sudah dilakukan sosialisasi transformasi pelayanan posyandu primer misalnya di kampung kelurahan Komoro jaya, perintis, Koperapoka, kampung jimbi.

Dengan adanya tranformasi atau perubahan ke arah yang lebih baik lagi menjadi transformasi layanan primer, pelayanan di posyandu bukan hanya berfokus ke balita saja akan tetapi menjadi integritas pelayanan bagi semua siklus hidup mulai dari ibu hamil kemudian bayi balita, remaja, usia produktif dan lansia.
Sesi Foto bersama peserta Advokasi, Koordinasi dan Bimtek Pokjanal Posyandu Dinkes Mimika, Senin (02/12/2024). Foto : Ian



Naskah : Ian

Editor : HK-WM

Header Ads Widget

Hubungi iklan  Hubungi iklan